Cara Menempatkan Iklan Google Adsense Setelah Diterima Adsense

kisanaris.com – Math is simple and fun. Dapat diterima google adsense merupakan suatu hal yang sangat dinanti-nantikan. Asalkan telah memenuhi langkah wajib agar diterima adsense hal itu bukan masalah lagi. Namun setelah diterima google adsense membuat sobat kebingungan harus ngapai?. Selanjutnya Memahami cara memasang iklan adsense.

Cara Menempatkan Iklan Adsense Setelah Diterima Adsense

Setelah google adsense menyetujui tahap kedua dan sobat menerima pernyataan telah menjadi mitra google adsense. Jangan terlalu cepat bangga dahulu karena ini masih langkah pertama menuju kesuksesan.

Terdapat beberapa langkah yang harus sobat lakukan dalam menempatkan iklan adsense setelah diterima.

Langkah 1. Mengambil kode iklan dan menempatkannya ke blog.
Jika belum memiliki kode lakukan hal berikut. Buka akun google adsense pilih menu iklan saya >> unit iklan >> pilih kode iklan. Jika belum muncul unit iklan silahkan buat terlebih dahulu. 

Pasang kode iklan pada semua blog yang sobat miliki. Jika sobat memiliki 10 blog. Pasang iklan pada kesepuluh blog tersebut. Dengan ketentuan Jangan memasang blog yang melanggar kebijakan google adsense. Pasang kode iklan pada blog yang telah memiliki traffic yang tinggi.

Langkah 2. Membuat Jumlah Unit Iklan Sewajarnya.
Membuat unit iklan juga harus dengan prosedure yang jelas dan tepat. Terdapat beberapa aturan dalam membuat unit iklan. Salah satunya yaitu mengenai jumlah unit iklan. Jumlah unit iklan harus lah memenuhi kebijakan yang ada. Jumlahnya yaitu 3 unit iklan text / gambar. 2 unit iklan tautan link. 

Terkadang sobat berpikir iklan yang banyak akan menghasilkan pendapatan yang banyak juga. Sehingga dalam satu blog terdapat hingga sampai 10 unit iklan. Hal itu salah besar. Dengan porsi yang pas akan memberikan penghasilan yang pas juga.

Langkah 3. Penempatan Posisi Iklan
Penempatan Iklan google adsense adalah salah satu faktor yang mempengaruhi pendapatan blog sobat. Penempatan iklan GA atau posisi iklan dipasang sangat berpengaruh dengan penghasilan sobat nantinya. Terdapat beberapa tempat yang direkomendasikan merupakan tempat terbaik memasang iklan.

Posisi iklannya seperti berada dibawah judul, Diakhir postingan, di tengah postingan/artikel dan pada sidebar blog. Sebelum memasang iklan terlebih dahulu sobat harus memahami cara memasang iklan yang baik untuk kedepannya. Cara memasang iklan adsense di bawah judul, diakhir postingan, dan ditengah postingan akan dibahas pada postingan berikutnya.

Langkah 4. Pengoptimalan Iklan Google Adsense
Pengoptimalan Iklan Adsednse juga merupakan salah satu hal yang sangat penting. Dalam pengoptimalan iklan berarti sobat meningkatkan mutu / kualitas iklan yang akan ditayangkan kedalam blog sobat. Berdasarkan nilainya pengoptimalan dapat mencakup perbaikan pada penerapan iklan atau perubahan pada situs Anda.

Maksudnya gimana sih? Secara sederhana begini, Pada setiap iklan yang tayang pada blog sobat memiliki kuantitas / bayaran yang berbeda-beda. Bayaran setiap Iklan yang tayang di situs kita memiliki jumlah bayaran yang berbeda-beda (Rendah-Tinggi). Jumlah bayaran ini tergantung dari penyedia Iklan.Langsung saja kita praktekkan agar lebih mengerti. Lakukan langkah berikut untuk mengoptimalkan iklan. Log in ke akun Adsense >> Pilih Pengoptimalan >> Saldo.

Silahkan Anda menggeser Bagian “Iklan” (Warna Biru), misalnya Anda menerapkan (40% atau 50% atau 70%), Dan coba Anda perhatikan taksiran penghasilan yang Anda miliki. Setelah selesai, silahkan pilih “Terapkan”

Jika sobat lihat persentasenya menayangkan iklan dengan jumlah 100%, itu berarti semua iklan (Bayaran Tinggi-Rendah) akan ditayangkan pada unit iklan Anda. Tapi, jika Anda membatasi misalnya hanya 60% saja, maka Adsense akan memprioritaskan penayangan iklan dengan bayaran tertinggi saja pada unit iklan Anda.

Dengan melakukan hal ini dapat menyaring iklan yang ingin ditayangkan kedalam blog dengan kuantitas kita inginkan.

Langkah 5. Meningkatkan Traffic blog.
Traffic blog lebih sederhananya merupakan pengunjung blog sobat setiap harinya. Semua yang telah disiapkan tidak akan ada gunanya jika tidak ada yang mengunjungi blog sobat. Sebagus apapun cara sobat memasang iklan akan sia-sia tanpa adanya trafic yang jelas.

Terdapat beberapa hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan trafic blog. Klik disini untuk melihat cara meningkatkan trafic blog.

0 Response to "Cara Menempatkan Iklan Google Adsense Setelah Diterima Adsense"

Post a Comment